Walk In Interview PT Eclat Textile International Februari 2023, Pendidikan Minimal SD, Catat Tanggalnya!

- Rabu, 1 Februari 2023 | 16:28 WIB
Walk In Interview PT Eclat Textile International Februari 2023, Pendidikan Minimal SD, Catat Tanggalnya! (Instagram.com/eclattextile.official)
Walk In Interview PT Eclat Textile International Februari 2023, Pendidikan Minimal SD, Catat Tanggalnya! (Instagram.com/eclattextile.official)

LIPUTANKENDALTERKINI.COM - Siap-siap bagi pencari kerja daerah Kendal, akan ada Walk In Interview di bulan Februari 2023 oleh PT Eclat Textile International yang dimana merupakan salah satu perusahaan di Kawasan Industri Kendal (KIK).

Walk In Interview berarti para pelamar kerja bisa langsung mengumpulkan berkas lamaran dan mengikuti seleksi penerimaan calon karyawan di PT Eclat Textile International secara langsung.

PT Eclat Textile International akan membuka lowongan kerja posisi Operator Sewing.

Berikut persyaratan dan berkas lamaran yang perlu diperhatikan :

Baca Juga: Waspada Penculikan Anak! Disdikbud Kendal Sampaikan Upaya Pencegahan

  • Pendidikan Minimum SD
  • Usia 18 hingga 24 tahun (bagi yang belum mempunyai pengalaman)
  • Usia 18 hingga 27 tahun (bagi yang berpengalaman)
  • Vaksin Covid19 ke-3
  • CV dan Surat Lamaran
  • SKCK
  • Vaksin 3
  • Surat Keterangan Sehat dari Puskesmas/Dokter yang mencantumkan tinggi badan dan berat badan
  • Pas photo berwarna 4x6 (2 lembar)
  • Fotocopy ijazah
  • Fotocopy KTP dan KK.

Baca Juga: Rekomendasi Cafe Terbaru di Kendal yang Instagramable

Untuk mempersiapkan diri, pelamar sebaiknya juga menyimak baik-baik tata cara pendaftaran berikut ini :

  • Mendaftar melalui link pendaftaran yang akan di bagikan
  • 1 orang hanya bisa mendaftar 1 kali
  • Link pendaftaran akan ditutup apabila kuota terpenuhi
  • Pelamar yang memenuhi persyaratan awal, sesuai data diri yang telah di isikan, akan diumumkan untuk mengikuti seleksi wawancara
  • Hanya pelamar yang memenuhi persyaratan dan nama yang telah diumumkan yang dapat mengikuti proses seleksi wawancara pada tanggal 8 hingga 9 Februari 2023
  • Pelamar yang dipanggil untuk mengikuti seleksi wawancara membawa dokumen lamaran.

Baca Juga: Kabupaten Kendal Raih Penghargaan Peringkat 3 di Provinsi Jawa Tengah dari Ombudsman RI

Walk In Interview PT Eclat Textile International akan dilaksanakan pada 8 hingga 9 Februari 2023 bertempat di Kantor Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Kendal.

Link pendaftaran menyusul dari Disperinaker Kendal. Silahkan cek kembali akan di update DISINI.

PT Eclat Textile International adalah perusahaan yang bergerak di bidang Garment.

Baca Juga: KPU Kabupaten Kendal Gelar Acara Pelantikan 858 Anggota PPS Pemilu Tahun 2024

PT Eclat Textile International adalah perusahaan multinasional Taiwan yang beroperasi di lebih dari empat negara.

Perusahaan ini berada di Kawasan Ekonomi Khusus Kendal, Jalan Saptarengga No.11, Tambak, Wonorejo, Kaliwungu, Kabupaten Kendal, Central Java 51372.

Halaman:

Editor: Ristiyanti LKT

Sumber: @DisperinakerKendal

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X